slot
USB YPKP Gelar "Munggahan" untuk Menyambut Bulan Suci Ramadan - Kerjasama USBYPKP
id Indonesian

 
Civitas Akademika Universitas Sangga Buana (USB) YPKP mengadakan acara Marhaban ya Romadhon dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan 1436 H pada Rabu (10/06), di ruang GSG, kampus USB di jalan Ph.Mustofa 68, Bandung.
Acara ini sendiri dihadiri oleh Ketua Yayasan Pendidikan Keuangan dan Perbankan (YPKP) Dr. Ricky Agusiadi, TS., SE, M.Si, Ak, Rektor USB YPKP Dr. Asep Effendi., SE., M.Si., Warek I Dr. Vip Paramarta, SE., MM, Warek, II Memi Sulaksmi, SE., M.Si., para dosen, karyawan, tata usaha, dan lembaga kemahasiswaan.
Selain itu, acara ini juga dihadiri oleh saudara-saudari dari Rumah Yatim Piatu. Sementara itu, tausyiah disampaikan oleh Ustadz Sholeh Koswara yang membahas tentang taqwa dan amal ibadah yang merupakan target dari shaum Ramadan.
Usai acara tausyiah dilanjutkan dengan pemberian "kadeudeuh" dari YPKP untuk saudara-saudari dari Rumah Yatim Piatu. "Kadeudeuh" juga diberikan kepada para karyawan USB YPKP, yang diberikan langsung oleh Ketua Yayasa, Rektor, Warek I, dan Warek II.
Acara yang ini ditutup dengan saling bermaaf-maaf antara Yayasan, Rektorat, Dekan, Ketua Prodi, Dosen, dan seluruh karyawan USB YPKP, dan makan bersama. Acara menyambut Ramadan ini rutin diadakan 1 tahun sekali. (humas/adi)

Website Resmi Direktorat Kerjasama Universitas Sangga Buana YPKP Bandung
© Copyright 2021 - Direktorat SIM
linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram