id Indonesian

Jumat (9/10), ratusan mahasiswa baru Universitas Sangga Buana (USB) YPKP turun ke jalan. Tapi bukan melakukan unjuk rasa tmelainkan aksi beberesih dengan salah satunya melakukan pengecatan trotoar sepanjang Jalan PPH Mustofa No.68, Kota Bandung.

Bagi mereka, ini adalah bentuk partisipasi perguruan tinggi terhadap program wali kota Bandung untuk mewujudkan Bandung Juara.
"Bandung ini kan milik kita bersama termasuk juga mahasiswa USB YPKP yang bukan warga Bandung, kami ajak untuk mencintai kota Bandung dengan mengikuti kegiatan bebersih dan pengecatan trotoar ini," kata Rektor USB YPKP, Dr. H. Asep Effendi, SE, M.Si, PEA di sela-sela kegiatan, Jumat (9/10).
Bakti sosial kampus USB YPKP ini didukung penuh PD Kebersihan Kota Bandung. Setelah membersihkan sampah para mahasiswa kemudian mengecat trotoar jalan di lingkungan kampus.
"Di kawasan kampus juga banyak instansi, kantor dan hotel. Masak mereka tidak tergerak untuk melakukan hal yang sama," pungkas Asep. [adi/humas/rmol]

Website Resmi Direktorat Kerjasama Universitas Sangga Buana YPKP Bandung
© Copyright 2021 - Direktorat SIM
linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram